Sengkang 25 Desember 2024 — Kapolsek Tempe, AKP Candra Said Nur, SH., MH., mengerahkan personel gabungan untuk mengamankan pelaksanaan ibadah Natal 2024 di tiga gereja di wilayah Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo. Personel kepolisian diperkuat oleh anggota Pospam Nataru Kota Sengkang, Koramil Tempe, intelijen Kodim, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
Berdasarkan pantauan di lapangan, ibadah Natal di Gereja Toraja, Jalan Nangka, Kelurahan Maddukelleng, dihadiri oleh sekitar 100 jemaat dan dipimpin oleh Pendeta Hermin Mada, M.Th. Sementara itu, Gereja Pantai Kosta di Jalan Nusa Tenggara, Kelurahan Siengkang, dihadiri oleh 80 jemaat dengan Pendeta Imanuel sebagai pemimpin ibadah. Gereja Petra Sengkang di Jalan Sulawesi, Kelurahan Lapongkoda, dihadiri oleh 73 jemaat dengan ibadah dipimpin oleh Pendeta Dedy Limboke.
Ibadah Natal tahun ini mengangkat tema “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem,” yang merujuk pada Kitab Lukas 2:15. Seluruh rangkaian ibadah dimulai pukul 08.30 WITA dan berlangsung dengan aman serta lancar hingga berakhir pada pukul 11.00 WITA.
Pengamanan langsung dipimpin oleh Ipda H. Abu Basellang, yang memimpin delapan personel Regu 1. Mereka bertugas memastikan keamanan dan kelancaran pelaksanaan ibadah di ketiga gereja. Sebelum perayaan dimulai, Kapolsek Tempe melakukan penyisiran dan sterilisasi lokasi gereja untuk memastikan tidak ada potensi gangguan keamanan.
Langkah pengamanan ini merupakan wujud komitmen Polsek Tempe dan jajarannya dalam menjamin kelancaran perayaan Natal 2024 serta memberikan rasa aman bagi seluruh umat Kristiani yang beribadah di wilayah Kecamatan Tempe.
@As