Notification

×

Iklan

Iklan

Polres Toraja Utara Gelar Sosialisasi DIPA/RKA-KL TA 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas

Kamis, 22 Januari 2026 | Januari 22, 2026 WIB Last Updated 2026-01-22T09:09:21Z
kegiatan Sosialisasi Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-KL) Tahun Anggaran 2026


CELEBES POST| TORAJA UTARA - Kepolisian Resor Toraja Utara Polda Sulsel melaksanakan kegiatan Sosialisasi Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-KL) Tahun Anggaran 2026, yang dirangkaikan dengan penandatanganan Pakta Integritas, Kamis (22/01/2026).


Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Mapolres Toraja Utara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Toraja Utara AKBP Stephanus Luckyto A.W, S.I.K., S.H., M.Si, didampingi Wakapolres Kompol Marthen Muni, SH, dan Kabag Ren Kompol Tuba’ Ta’bilangi Patanggu, SH.


Dalam kegiatan sosialisasi ini disampaikan penjelasan terkait kebijakan anggaran, mekanisme pengelolaan DIPA, serta penekanan terhadap tertib administrasi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan anggaran Tahun Anggaran 2026.








Kapolres Toraja Utara AKBP Stephanus Luckyto A.W, S.I.K., S.H., M.Si, dalam arahannya menyampaikan bahwa sosialisasi DIPA merupakan langkah awal yang sangat penting dalam mendukung pelaksanaan tugas Polri secara profesional dan transparan.


Dirinya pun menekankan pentingnya pemahaman yang menyeluruh terhadap DIPA dan RKA-KL sebagai pedoman utama dalam pelaksanaan program dan kegiatan Kepolisian sepanjang Tahun Anggaran 2026. Ia juga mengingatkan agar seluruh satuan kerja mampu mengelola anggaran dengan baik dan penuh tanggung jawab.


“Pelaksanaan pengelolaan anggaran harus dilakukan secara tertib, efektif, efisien, transparan, dan akuntabel sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” tegasnya.


Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh jajaran Polres Toraja Utara memiliki kesamaan pemahaman dan komitmen yang kuat dalam mendukung pelaksanaan tugas Kepolisian yang profesional, modern, dan terpercaya sepanjang Tahun 2026, tutup Kapolres.


Rangkaian kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh pejabat dan perwakilan satuan kerja sebagai bentuk komitmen bersama dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, dan berwibawa di lingkungan Polres Toraja Utara.






(Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel)

Banner Utama

coklat-inspirasi-berita-baru-instagram-post-20241022-060924-0000
×
Berita Terbaru Update